May, 13 2025
Category: R 4 MOTOSPORT
Mandalika, 13 Mei 2025 – Setelah sukses menggelar ajang GT World Challenge Asia 2025 pada 9–11 Mei lalu, sejak dini hari tadi sebanyak 48 kontainer logistik mulai meninggalkan Sirkuit Mandalika. Logistik ini dikirim ke beberapa negara tujuan seri lanjutan yaitu Thailand, Shanghai (Tiongkok), Yokohama (Jepang), dan Malaysia.
Reni Agustina, Logistic Officer MGPA, menjelaskan bahwa proses pengiriman dilakukan secara bertahap sejak malam hari. Dari total 48 kontainer, 44 kontainer akan dikirim ke Thailand, 2 kontainer ke Shanghai, 1 kontainer ke Yokohama, dan 1 kontainer ke Malaysia.
"Semua logistik GT World Challenge Asia hari ini resmi meninggalkan Sirkuit Mandalika. Kami sangat bersyukur seluruh proses berjalan lancar berkat koordinasi yang baik dengan berbagai pihak," ujar Reni.
Reni juga menambahkan ucapan terima kasih kepada seluruh instansi yang berperan penting dalam kelancaran proses kepabeanan dan logistik. "Terima kasih atas dukungan dari KPPBC TMP C Mataram, KPPBC Tipe Madya Pabean Tanjung Perak, Kanwil Bea Cukai Bali NTB, KPU Bea dan Cukai Tipe C Soekarno Hatta, Administrator KEK Mandalika, Direktur Fasilitas Kepabeanan, serta instansi terkait lainnya. Tanpa kerja sama dan dukungan dari mereka, proses ini tidak akan seefisien ini," ungkap Reni.
Direktur Utama MGPA, Priandhi Satria, juga menyampaikan apresiasi besar kepada semua pihak yang terlibat. "Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh mitra kerja dan instansi yang telah membantu kelancaran pengiriman logistik GT World Challenge Asia dari Mandalika ke berbagai negara tujuan. Ini adalah bukti nyata bahwa Indonesia, khususnya Mandalika, mampu mengelola event balap internasional dengan standar tinggi."
Priandhi Satria juga menegaskan bahwa keberhasilan penyelenggaraan GT World Challenge Asia 2025 di Mandalika, pastinya membawa dampak positif bagi sektor pariwisata dan ekonomi lokal baik Mandalika, Lombok, NTB maupun bagi Indonesia
"Kesuksesan event ini menjadi bukti bahwa Mandalika layak menjadi destinasi balap dunia. Kami sangat bangga bisa menjadi tuan rumah yang baik, dan kami pastikan GT World Challenge Asia akan kembali digelar di Mandalika tahun depan dengan skala yang lebih besar dan persipan yang jauh lebih baik," tutup Priandhi. (MGPA)
ARRIVE AND DRIVE
Ready to feel the adrenaline?Take on the track with Agya GR Arrive & Drive at Pertamina Mandalika International Circuit!Whether you want to take the wheel yourself or sit back and enjoy the ride, we've got you covered with our Toyota Agya GR Taxi Ride and Arrive & Drive programs.
JDM Fun Day
JDM (Japan Domestic Market) Fun Day is the biggest Japanese Car Community meet up in Indonesia. Followed by 85 high-performance JDM cars, this event initiated by the JDM community is conducted in a Time Attack format. JDM Funday Time Attack is divided into 3 classes according to car specifications: standard, street, and race. Racers from various backgrounds, including non-experienced drivers, experienced drivers, and professionals, have the opportunity to compete.
BOOK NOW